Misi
- Menyelenggarakan Pendidikan dan Pembelajaran di Bidang Ilmu Sosial dan Ilmu Politik yang mendorong kreativitas, inovasi, dan daya saing didukung oleh penerapan soft skills;
- Menjalin Kemitraan melalui Applied Research dan Publikasi Karya Ilmiah yang Berkontribusi secara Teoritis dan Praktis terhadap Pengembangan Sumber Daya Manusia sesuai Bidang Keilmuan di Tingkat Lokal, Regional dan Nasional;
- Menyelenggarakan Pengabdian Masyarakat yang mendorong Kemampuan Adaptasi, Kompetensi dan Inovasi Tepat Guna secara Berkelanjutan;
- Menyelenggarakan Manajemen Data Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian Masyarakat yang Terintegrasi sebagai Penunjang Pelayanan.
Tujuan:
1) Menghasilkan Lulusan di bidang Bidang Bidang Ilmu Sosial dan Ilmu Politik yang kreatif, inovatif, dan berdaya saing dengan softskills memadai
2) Mewujudkan jejaring kerjasama secara Applied Research dan Publikasi Karya Ilmiah yang Berkontribusi secara Teoritis dan Praktis terhadap Pengembangan Sumber Daya Manusia sesuai Bidang Keilmuan di Tingkat Lokal, Regional dan Nasional
3) Mewujudkan Pengabdian Masyarakat yang adaptif, kompetitif dan inovatif tepat guna secara berkelanjutan
4) Mewujudkan Manajemen Data Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian Masyarakat yang Terintegrasi sebagai Penunjang Pelayanan
Strategi FISIP :
Strategi yang digunakan untuk mencapai VMTS FISIP Universitas Bina Bangsa adalah:
- Penguatan Kerjasama Tim
Sebagai upaya mewujudkan FISIP yang solid, maka penguatan kerjasama Tim perlu diwujudkan dan terus ditingkatkan, melalui pendekatan, toleransi, konseling dan rutinitas pertemuan yang teratur, dengan mengacu pada tata aturan kedisiplinan dan hirarki penyampaian arus informasi.
- Inovasi dan Relevansi Program Studi
Dalam menghasilkan SDM Lulusan yang berketerampilan tinggi sesuai kebutuhan masyarakat dan stakeholder dunia kerja, maka dilakukan inovasi pengembangan program studi melalui kerjasama dengan prodi dan asosiasi serumpun agar ilmu pengetahuan yang dipelajari dapat diterapkan serta diamalkan sesuai perkembangan keilmuan di era digital. Relevansi dilakukan pada penyesuaian kurikulum terhadap kebutuhan pengguna kerja dan peluang untuk menciptakan pekerjaan di masa kini dan masa mendatang.
- Penerapan Tata Kelola yang Baik
Menerapkan Standar Penyelenggaraan Akademik dan Non Akademik yang terintegrasi secara teknologi untuk dapat meningkatkan kapasitas pengelolaan SDM secara efektif dan efisien